history of herlandhi

history of herlandhi

Senin, 24 Desember 2012

Rekaman Pengingat

Posting sebelumnya aku sudah membahas tentang serba-serbi hari ibu, nah supaya terlihat adil, kali ini postingan aku membahas tentang Ayah.
Ayahku adalah seorang ayah yang menurutku sangat cuek, bisa dibilang susah mengekspresikan kata hatinya karena sering beliau mengungkapkan isi hatinya dengan cara yang menurutku aneh --"
Kemarin sehari setelah hari ibu, aku dan ayahku sedang asik nonton tivi di ruang belakang. Ceritanya, aku sedang curhat kalau semester 3 ku sebentar lagi akan berakhir dan berganti judul menjadi semester 4. Aku mengungkapkan segala keluh kesah, permintaan, permohonan kepada Ayahku. Dan ketika aku sedang asik berbicara, ayahku mengambil handphonenya dan kemudian berkata, "sebentar-sebentar, kata-katamu Bapak rekam dulu biar Bapak inget terus, ". Hahaha aku terdiam sebentar karena kaget sekaligus bingung, tapi akhirnya akupun mengambil handphone Ayah dan mengeluarkan beribu kata-kata untuk direkam di hp tersebut. 
Kemudian beliau juga mengaku, bahwa secara diam-diam dia selalu merekam ucapan-ucapan ibuku terutama tentang permintaan dan permohonan. Wah, lagi-lagi aneh kan Ayahku --"
Saat aku tanya kenapa sih harus direkam, beliau dengan santainya menjawab, "Ya biar Bapak ngga lupa, Bapak kan sekarang udah sering lupa, pikun gitu."
Wah, itu kejadian kecil tapi maknanya cukup besar buatku. Ayahku, memang sudah tidak muda lagi. Banyak yang beliau sering lupa dari mulai hari, tanggal, seragam kantor, lupa menaruh barang, dsb. Dan rekaman itu dijadikan andalan agar beliau selalu mengingat permintaan dan permohonan anak-anak dan isterinya. :)
I LOVE YOU DAD :)

Tidak ada komentar: